Home » , » Ramadhan Menjelang

Ramadhan Menjelang


Tanpa terasa kita berjumpa lagi dengan Ramadhan tahun ini, bulan yang penuh berkah dan ampunan, bulan pencucian dosa. Di bulan ini para setan dibelenggu, pintu neraka ditutup dan pintu surga di buka.
Rasulullah bersabda: "Bila datang bulan Ramadhan, dibukalah pintu surga ditutuplah pintu neraka dan dibelenggulah para setan [HR. Bukhari dan Muslim]
Puasa adalah termasuk dari lima rukun Islam. Puasa sendiri mempunyai arti menahan diri dari makan, minum dan dari segala perbuatan yang dapat membatalkan puasa mulai dari terbit fajar hingga terbenam matahari.
Perintah puasa di firmankan Allah dalam surat Al Baqarah ayat 183: "Hai orang-orang yang beriman di wajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas umat sebelum kamu, semoga kamu menjadi orang yang bertaqwa.
Orang yang berpuasa pada bulan Ramadhan memiliki dua kebahagiaan seperti sabda Rasulullah: "apabila dia berbuka, maka ai bergembira dengan buka puasanya, dan apabila dia menghadap Tuhannya ia bangga dengan puasanya".
Kebahagiaan berbuka puasa dirasakan setiap hari ketika menyantap dan meminium hidangan berbuka yang sebelumnya terlarang. Pada saat seperti ini Rasulullah selalu berdoa: "Dahaga telah pergi, urat-urat kembali basah dan insya Allah puasa akan dibukukan".
Beliau juga berdoa: "Ya Allah, aku berpuasa karena-Mu dan dengan rizki-Mu aku berbuka.
Kebahagian semua ini tidak dirasakan oleh orang yang tidak berpuasa yang tidak menyadari hak bulan suci Ramadhan dan Tuhannya.
Bulan Ramadhan adalah bulan diturunkannya AlQuran. Allah berfirman dalam surat Al Baqarah ayat 185: "Bulan Ramadhan adalah bulan yang didalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang haq dan yang bathil).
Pada bulan ini pula terdapat malam Lailatul Qadar. Allah berfirman dalam Al Quran surat Al Qadr ayat 1-5:
Sesungguhnya kami telah menurunkan Al Quran pada malam kemuliaan. Tahukan kamu apa malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan ijin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malal itu penuh kesejahteraan hingga terbit fajar.
Itulah diantara keistimewaan bulan Ramadhan. Maka dari itu sangatlah sayang kalau kita melewatkan bula yang penuh berkah ini begitu saja. Alangkah baiknya kita isi bulan suci ini dengan segala hal yang dapat meningkatkan amal, iman dan taqwa. Semoga puasa ramadhan tahun ini membawa keberkahan dan manfaat bagi kita semua.
Selamat menunaikan ibadah puasa bagi anda yang menjalankannya.




Baca Juga Yang Ini ...

0 komentar:

Posting Komentar

rachmat blog is part of dofollow blog

Cari Blog Ini

Popular Posts

Recent Post

Recent Comment

Widget by ReviewOfWeb

Personal blogs Personal Blogs - BlogCatalog Blog Directory blogarama - the blog directory blogs
Best Blogs